Susu Kambing atau Susu Sapi, Mana yang Lebih Sehat?

Kita sepakat bahwa susu adalah minuman sehat yang layak dikonsumsi. Pertanyaannya, sebaiknya minum susu kambing atau susu sapi?

susu kambing vs susu sapi medisweb

Banyak yang percaya bahwa susu kambing lebih sehat daripada susu sapi. Meskipun begitu, baik susu kambing ataupun susu sapi, keduanya menawarkan berbagai makro dan mikronutrien yang penting bagi tubuh.

Susu kambing memang memberikan beberapa manfaat kesehatan tambahan dan mungkin menjadi pilihan ideal untuk mendukung pencernaan dibandingkan susu sapi.

Perbandingan Susu Sapi vs Susu Kambing

Susu sapi telah menjadi sumber susu utama selama berabad-abad dan tetap menjadi pilihan yang sehat bagi banyak orang. Di sisi lain, susu kambing semakin menjadi pilihan karena disinyalir lebih menyehatkan.

Sebenarnya, semua jenis susu terdiri dari air, laktosa, lemak, protein, dan zat gizi mikro. Bedanya, masing-masing jenis susu memiliki kadar rata-rata zat nutrisi tersebut secara tersendiri.

Dengan melihat perbandingan zat yang dikandungnya, maka kita dapat menyimpulkan mana yang lebih baik antara susu sapi dan susu kambing.

# Kandungan Energi

Satu cangkir susu kambing menyediakan 170 kalori, 7 gram lemak dengan jumlah kolesterol sekitar 24 miligram, atau sekitar 8 persen dari nilai harian yang direkomendasikan, berdasarkan diet 2000 kalori.

Susu kambing relatif rendah natrium dan karbohidrat, dan tinggi protein dan kalsium. Per cangkir susu kambing menyediakan sekitar 8 gram protein dan 30 persen dari nilai kalsium harian yang direkomendasikan.

# Kandungan lemak

Pada susu kambing, gumpalan lemak lebih kecil dan memiliki luas permukaan yang lebih besar daripada yang ditemukan pada susu sapi. Gumpalan yang lebih kecil lebih mudah dan efisien dicerna oleh lipase pankreas, enzim pencerna lemak.

Kadar asam lemak rantai pendek dan menengah secara signifikan lebih tinggi pada susu kambing dibandingkan susu sapi. Trigliserida dengan asam lemak rantai menengah akan dicerna lebih cepat dan efisien serta merupakan sumber energi yang sangat baik.

Selain itu, kadar asam lemak omega 6 lebih tinggi pada susu kambing dibandingkan pada susu sapi.

# Kandungan Protein

Protein dalam semua susu terdiri dari mikroprotein dalam jumlah relatif. Ketika seseorang minum susu, kandungan protein inilah yang menyebabkannya mengental (dadih) di dalam lambung.

Kasein alfa S1 adalah mikro-protein pada susu yang menentukan struktur dadih. Mikroprotein inilah yang membentuk dadih yang lebih besar dan lebih padat.

Pada susu kambing, Kadar kasein alfa S1, 50 persen lebih rendah dibandingkan pada susu sapi. Artinya, susu kambing akan membentuk dadih yang lebih lembut dan lebih mudah terurai dalam saluran pencernaan.

Di sisi lain, beta-laktoglobulin, mikro-protein susu yang lebih mudah dicerna. Kadarnya tiga kali lebih banyak dalam susu kambing daripada susu sapi.

# Kandungan Vitamin dan Mineral

Susu kambing dan susu sapi kaya akan berbagai vitamin dan mineral. Sementara kadar vitamin A dan D, serta mineral kalsium dan selenium lebih tinggi pada susu kambing, vitamin B12 dan asam folat ditemukan dalam jumlah yang lebih besar pada susu sapi.

Beberapa penelitian juga menunjukkan bahwa penyerapan beberapa mineral pada susu kambing lebih tinggi dibandingkan dengan susu sapi.

– – –

Berdasarkan karakteristiknya, susu kambing lebih kecil kemungkinannya menyebabkan gejala pernapasan, pencernaan, dan dermatologis jika dibandingkan dengan susu sapi.

Dari uraian di atas, dapat kita simpulkan bahwa susu kambing lebih menyehatkan dibanding dengan susu sapi. Jadi susu ini baik dikonsumsi sebagai sumber nutrisi harian.

Namun, demikian, bukan berarti susu sapi tidak sehat, susu sapi juga menyehatkan dan bisa menjadi pilihan ketika kita mengalami kesulitan mendapatkan susu kambing.

#